Kriteria Penilaian Proposal PTK PLPG 2012


Dalam buku modul dan panduan pelaksanaan sertifikasi guru pada lampiran instrumen penilaian proposal penelitian tindakan kelas disebutkan kriteria-kriteria yang harus ada pada proposal PTK yang dibuat pada saat pelatihan (PLPG) agar memperoleh nilai yang maksimal.

Kriteria penilaian proposal PTK PLPG 2012

1. Judul
  • Untuk membuat judul proposal PTK maksimal menggunakan 20 kata, spesifik, menggambarkan masalah yang diteliti dengan jelas, ada upaya tindakan untuk mengatasi masalah, ada hasil yang diharapkan dan menyebutkan tempat penelitian.
  • Menurut Kisyani (2009), judul PTK harus mengandung UMOS { Upaya, Masalah, Obat (tindakan) dan Setting (Kelas Anda)}. Catatan: urutannya boleh di bolak-balik.
2. Pendahuluan
  • Memuat keberadaan masalah yang nyata, jelas dan mendesak untuk diatasi.
  • Penyebab masalah harus jelas.
  • Masalah dan penyebabnya diidentifikasi secara jelas.
3. Perumusan dan Pemecahan Masalah.
  • Perumusan masalah dalam bentuk rumusan masalah PTK
  • Bentuk tindakan untuk memecahkan  masalah sesuai dengan masalah yang dihadapi.
  • Secara jelas tampak indikator keberhasilan.
  • Rumusan masalah sebaiknya menggunakan kalimat tanya dengan mengajukan upaya (hasil positif yang diantisipasi), masalah yang ada, alternatif tindakan yang diambil dan setting.
4. Tujuan Penelitian
  • Tujuan harus sesuai dengan rumusan masalah.
  • Dirumuskan secara singkat berdasarkan pada permasalahan yang diajukan.
5. Manfaat Penelitian
  • Manfaatnya jelas, baik bagi siswa, guru, maupun sekolah.
6. Kajian Pustaka
  • Hasil kajian teori  berdasarkan pustaka yang relevan sesuai dengan substansi PTK.
  • Hasil kajian terhadap penelitian pendahulu yang gayut.
  • Susunlah kerangka berfikir dalam bagan dan berikan narasinya.
  • Rumuskan hipotesis tindakan.
7. Metode Penelitian
  • Harus jelas subyek, tempat, dan waktu (setting) penelitian.
  • Ada perencanaan rinci langkah-langkah (skenario) PTK.
  • Jelas dan tepat siklus-siklusnya.
  • Ada kriteria keberhasilan.
8. Jadwal Penelitian 
  • Jadwal penelitian harus jelas dalam bentuk Gantt Chart.
9. Daftar Pustaka 
  • Penulisan daftar pustaka harus sesuai ketentuan.
  • Daftar pustaka disusun menurut urutan abjad pengarang.
  • Pustaka yang ditulis hendaknya benar-benar relevan dan sungguh-sungguh digunakan dalam penelitian.
10. Penggunaan Bahasa 
  • Menggunakan bahasa baku.

Demikianlah mengenai Kriteria penilaian proposal PTK PLPG 2012

×

© KTSP SMART SYSTEM. All rights reserved.

Designed by Way2themes